Ticker

6/recent/ticker-posts

Samapta Polres Tanah Karo Laksanakan Patroli Pengaturan Arus Lalin di Kabanjahe




Dalam upaya menciptakan rasa aman dan tertib di tengah masyarakat, personel Satuan Samapta Polres Tanah Karo melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis serta pengaturan arus lalu lintas di wilayah Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, pada Jumat(11/7/2025) mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini menyasar beberapa titik strategis, seperti Mapolsek Berastagi, Kantor BNPB Kabanjahe, pusat pasar tradisional Kabanjahe, dan Bundaran Tugu Air Mancur yang menjadi salah satu kawasan padat aktivitas warga. Enam personel dikerahkan dalam kegiatan ini, yakni Aiptu Antoni, Briptu Bangun Siregar, S.H., Bripda Dicki Sembiring, Bripda Raynaldo S. Meliala, Bripda Epin Friandes Ginting, dan Bripda Adriel Ginting.

Patroli dilakukan dengan pendekatan humanis, di mana para personel berdialog langsung dengan warga dan pedagang pasar untuk memberikan imbauan kamtibmas. Dalam percakapan tersebut, masyarakat diingatkan untuk waspada terhadap kejahatan jalanan seperti Curat, Curas, dan Curanmor (3C), serta bahaya penyalahgunaan narkoba.

Selain itu, petugas juga aktif menanyakan langsung kepada masyarakat terkait adanya indikasi praktik pungutan liar (pungli) maupun premanisme. Masyarakat pun didorong untuk tidak segan melapor kepada pihak kepolisian melalui Call Center 110 jika mengetahui atau menjadi korban tindak kriminal.

Tak hanya itu, personel Satsamapta turut melaksanakan patroli stasioner dan pengaturan arus lalu lintas di titik rawan kemacetan, terutama di sekitar pusat pasar dan kawasan Bundaran Air Mancur, demi memastikan kelancaran aktivitas warga.

Kasat Samapta Polres Tanah Karo, AKP Jonni H. Damanik, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk terus hadir di tengah masyarakat guna menjamin rasa aman dan mencegah potensi gangguan kamtibmas.

“Hadirnya polisi dalam patroli dialogis ini diharapkan dapat membangun komunikasi yang baik antara masyarakat dan aparat keamanan serta meningkatkan partisipasi warga dalam menjaga lingkungannya,” ujarnya.

Polri terus berkomitmen sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. (QDRI)

Posting Komentar

0 Komentar